Senin, 02 Februari 2015

PINTEREST

PINTEREST

Pengertian Pinterest
Pinterest adalah satu bentuk social Media berbasis foto. Memungkinkan anda memposting ulang sebuah pin, seperti fitur re-blog pada Tumblr.com. Anda bisa memposting Foto anda sendiri, atau memposting ulang milik orang yang anda follow.
coba buka pinterest.com dan buat akun disitu deh, saat bikin akun, anda diarahkan untuk follow beberapa akun pinterest yang sudah popular, juga diajak mencari teman email, FB atau Twitter yang sudah ada di pinterest.

Tampilan Pinterest

Sejarah Pinterest
Pinterest mulai dikembangkan tahun 2009. Pada tahun 2011 Pinterest dinobatkan sebagai “50 Website terbaik 2011″ oleh Time Magazine. Pada Desember 2011, Pinterest juga dinobatkan sebagai salah satu dari “Top 10 Social Networks”. Pada bulan Januari 2012, comScore melaporkan situs tersebut memiliki 11,7 juta pengguna unik sehingga menjadi situs tercepat dalam sejarah untuk menembus 10 juta pengunjung unik.
Cara memulai  dan mengatur halaman Pinterest
Untuk mendaftar Pinterest, pengguna baru harus menerima undangan dari seorang teman yang sudah terdaftar di Pinterest atau meminta undangan langsung dari website Pinterest. Setelah Anda sudah mendapatkan undangan Anda,hal pertama yang akan Anda lakukan adalah mengatur halaman profil Anda.

Seperti yang Anda lihat, profil Anda akan menunjukkan apa pun yang Anda pilih sebagai nama tampilan, gambar profil, bio /keterangan, dan berapa banyak orang yang Anda follow atau follower Anda.


Istilah – Istilah dalam Pinterest

  1. Pin : Image/gambar yang Anda publish di Pinterest. Anda dapat memberi link gambar dari situs lain atau meng-upload gambar dari komputer Anda kemudian memberi caption pada gambar itu.

  1. Repin: Setelah gambar dipin, kemudian dapat repinned oleh pengguna Pinterest lainnya. Ini adalah bagaimana konten menyebar secara viral. Jika Anda melihat sesuatu yang Anda suka di Pinterest.com, Repin untuk berbagi dengan teman Anda.

Sebuah postingan di Pinterest disebut dengan pin, jadi diibaratkan kita ngepost di pinterest, itu sama halnya kita nge-pin sebuah gambar di Board. (Lihat panah biru + kotaknya) itu adalah 1 pin, dibawah gambar, ada deksripsi gambar, bawahnya lagi, informasi siapa saja yang telah re-pin (posting ulang) gambar itu. Jadi, re-pin sama halnya re-blog di tumblr, sangat lumrah dilakukan di sini. Ketika sebuah pin dibuka (diklik) maka akan muncul zooming seperti ini (lihat gambar sandal) ada pilihan, Pin it (untuk re-pin) like dan website (untuk melihat source aslinya). Disebelah kanan ada info pin lain dari akun asal pin. Dibawah gambar, ada history di re-pin siapa aja gambar itu serta tempat untuk komentar.


3.   Board
Board kan = papan, jadi kita ngepost di pinterest sama dengan menempelkan pin tadi kita di papan kita (baca : board). Board itu seperti halnya profil FB kita, hanya saja, di Pinterest, profil kita berisi kumpulan board-board yang telah kita buat. Bagaimana membuat board di pinterest? (lihat panah hijau).  Kita dapat menamai Board kita sesuai isi yang tentu setipe/satu kategori, tidak harus demikian memang, tapi untuk memudahkan orang mengekslorasi board kita, disarankan demikian.



Menu-menu lain bisa dilihat dengan klik username di pojok kanan atas (lihat gambar oranye)
Siapa yang kita Follow akan muncul di sebelah kanan atas profil kita (lihat panah ungu)

Verifikasi Web
Tidak seperti di Twitter, di sini kita harus melakukan verifikasi website yang kita pajang (lihat panah merah). ada 2 cara verifikasi, yakni lewat upload html ke hosting kita (bila anda menggunakan web hosting) atau menambahkan kode verifikasi ke template blog anda (bila pake blog). Jadi, kesimpulannya, Profil > Board > Pin (profil kita terdiri dari berbagai Board yang berisi banyak pin).








Kelebihan Membeli Followers Pinterest
Salah satu manfaat atau kelebihan membeli Followers pinterest adalah jelas bahwa Anda atau bisnis Anda terlihat lebih popular dan professional. Apalagi jika ini terlihat pada sebuah Pinterest yang baru saja dibuat lalu dengan waktu singkat followers Pinterest Anda sudah banyak dan yang lebih terlihat adalah jika Anda membeli jasa untuk re-pin dari akun Pinterest Anda.
Membeli re-pin Pinterest akan membuat Anda terlihat seperti sangat aktif. Meskipun Anda sendiri tidak terlalu aktif untuk optimasi Pinterest, namun dengan membeli jasa seperti ini tetap saja akan terlihat aktif bagi user lain dan terlihat lebih popular dari akun lainnya.
Kontra atau Kekurangan membeli followers Pinterest
Ketika Anda membeli followers Pinterest pengikut atau seorang yang akan melakukan re-pin pada salah satu akun Anda, dan ada yang menyadari bahwa Anda membeli followers pinterest, maka komunikasi dengan pengikut Anda akan berkurang.
Algoritma Pinterest ini hamper sama seperti Facebook dan Jejaring social lainnya yang akan lebih aktif menayangkan sesuatu yang dianggap paling popular. Jika Anda memposting sesuatu yang tidak relevan atau kurang menarik, maka kemungkinan posting Anda akan jarang tampil.
Facebook menggunakan konsep penyaringan konten berdasarkan factor popularitas. Dalam Pinterest juga sama, semakin banyak orang yang re-pin dan menjadi followers Anda maka Pinrank Anda akan semakin naik.
Sebaliknya, jika Pinrank Anda jelek atau turun maka semakin sedikit pin Anda yang akan muncul pada pencarian. Jadi, jika Anda membeli followers Pinterest ada baiknya ditarget untuk hanya membeli followers saja atau memposting dengan relevan.
Hal yang paling baik adalah lebih baik mempunyi followers yang sedikit namun berpengaruh tinggi daripada Anda mempunyai followers banyak yang tidak aktif sama sekali.
Alasan lain untuk tidak membeli follower pinterest adalah bias saja akun Anda dinonaktifkan oleh Pinterest sendiri. Karena hal ini melanggar kebijakan Pinterest.
Salah satu contoh adalah misalkan salah satu perusahaan yang menyewa karyawan penuh atau hanya freelance untuk mengelola akun pinterest. Secara tidak sadar mereka terus menerus melakukan pin-pin yang tidak relevan dan mempengaruhi lalu lintas traffic. Memang akan berdampak kenaikan traffic, tetapi pada saru waktu jika ketahuan oleh pihak Pinterest, maka tidak mungkin akun Anda akan dinonaktifkan karena telah melakukan spamming.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar